
Panen Raya Jagung dalam Rangka Gerakan Nasional Ketahanan Pangan 2025
Wargi Kabupaten Bandung..
Bupati Bandung, @dadangsupriatna, bersama unsur Forkopimda Kabupaten Bandung, serta jajaran Pemerintah Kabupaten Bandung, dan pihak terkait lainnya, melakukan kegiatan Panen Raya Jagung dalam Rangka Gerakan Nasional Ketahanan Pangan, yang diselenggarkan di SPLPP Unpad, Arjasari, pada hari Kamis (24/04/2025).
Acara ini merupakan hasil sinergi antara Pemerintah Kabupaten Bandung, Forkopimda, Kodim 0624, para petani, dan mitra kerja lainnya. Dalam sambutannya, Bupati Bandung menyampaikan rasa syukur atas kesempatan untuk berkumpul dan merayakan keberhasilan panen bersama. Ia menegaskan bahwa kegiatan ini adalah bukti nyata dari kerja sama lintas sektor yang bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan daerah secara berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan petani.
Jagung, menurut beliau, memiliki peran strategis dalam agribisnis karena terhubung langsung dengan industri pakan ternak, pangan olahan, serta berpotensi besar untuk ekspor. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Bandung terus mendorong peningkatan produksi jagung melalui perluasan lahan, peningkatan produktivitas, serta penguatan kelembagaan petani dengan pelatihan dan pendampingan.
Bupati juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para petani, kelompok tani, penyuluh, dan jajaran TNI, khususnya Kodim 0624, atas kontribusi dan kerja keras mereka. Ia menekankan bahwa panen ini bukan hanya hasil bercocok tanam, melainkan juga simbol ketekunan, daya juang, dan kolaborasi.
Menutup sambutannya, Bupati mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga dan memperkuat sinergi yang telah terbina. Ia berharap hasil panen kali ini membawa keberkahan, meningkatkan kesejahteraan petani, dan menjadi kontribusi nyata menuju ketahanan pangan nasional serta visi Indonesia Emas 2045.
@dadangsupriatna
@alisyakieb
@cakra.amiyana